Persiapan menjelang bulan Misi di Keuskupan Weetabula

Persiapan menjelang bulan Misi di Keuskupan Weetabula

Palla (Indonesia) – Tahun ini Keuskupan Weetebula, Sumba mendapat kehormatan dipilih  sebagai tempat Perayaan Minggu Misi Tingkat Nasional yang jatuh tepat  pada tanggal 23 Oktober 2016. Karena itu persiapan-persiapan baik di  paroki-paroki telah berlangsung dari bulan Agustus baik melalui  latihan untuk pembinaan yang bersifat rohani maupun kegiatan lomba-lomba yang diperuntukkan bagi anak-anak Temu Minggu maupun SEKAMI.

Di paroki St.Matius,Palla para suster FMA bersama para pembina dan animatris telah menyusun berbagai kegiatan dengan mempersiapkan anak-anak baik di stasi maupun di pusat. Tepatnya pada hari Minggu tanggal 25 September bertempat di susteran FMA semua anak dari stasi maupun pusat berkumpul di gereja untuk mengawali kegiatan ini dengan perayaan Ekaristi bersama umat dan dilanjutkan dengan kegiatan lomba-lomba yang meliputi lomba gerak dan lagu wajib dan pilihan, lomba kuis Kitab Suci dan pengetahuan iman dan lomba pidato untuk tingkat SMA. Lomba yang berlangsung meriah dengan dihadiri orang tua dari  anak-anak tersebut berlangsung disusteran FMA, yang meskipun diwarnai dengan turunnya hujan tetapi antusias anak-anak yang terlibat begitu semangat.

Di akhir kegiatan ini terpilih beberapa kelompok yang akan dipersiapkan untuk lomba tingkat dekenat dan akhirnya akan mewakili ke  perayaan Minggu Misi Tingkat Nasional. Kiranya melalui persiapan-persiapan ini anak-anak Misioner semakin bersemangat untuk menjadi Bintang-bintang Misioner di stasi, paroki maupun keuskupan mereka masing-masing, karena  tangan anak-anak inilah Gereja masa depan gereja akan terbentuk.

(Komunitas FMA Palla)

Tags: misaun